Dalam sebulan ini peristiwa kebakaran mengalami peningkatan. Hingga pekan keempat Agustus setidaknya ada 6 peristiwa kebakaran telah terjadi di Kabupaten Probolinggo.
Agar bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tak terulang, Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Klenang Bagian Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) Probolinggo, Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Probolinggo, melakukan pemasangan imbauan.