31.1 C
Probolinggo
Saturday, June 3, 2023

BNI Dukung Usut Tuntas Pembobolan ATM di Leces

PROBOLINGGO, Radar Bromo – Pimpinan BNI Kantor Cabang Probolinggo Sri Wijayanti memastikan, pembobolan mesin ATM BNI di Jalan Raya Leces merupakan tindak perusakan atau vandalisme. Pihaknya pun telah bekerja sama dengan pihak berwajib untuk mengungkap kasus perusakan itu.

“Dapat kami sampaikan bahwa telah terjadi tindak perusakan atau vandalisme terhadap mesin ATM kami yang berlokasi di Jalan Raya Leces, Probolinggo, pada Sabtu, 3 Desember 2022,” tuturnya melalui rilis yang disampaikannya, tadi malam.

Demi mengungkap pelaku perusakan itu, pihaknya menurut Sri, terus bekerja sama dengan pihak berwajib. Dia pun mengimbau agar nasabah selalu mengecek kondisi ATM sebelum melakukan transaksi.

ATM BNI di Leces Dibobol, Rp 380 Juta Amblas

Tujuannya, untuk menghindari berbagai tindakan yang tak bertanggung jawab. Nasabah pun dapat mengoptimalkan channel-channel digital lainnya, termasuk BNI Mobile Banking.

Baca Juga:  Sektor Wisata di Kab Pasuruan Kewalahan Kejar Pendapatan Daerah

Sebagai informasi, mesin ATM BNI di pinggir Jalan Raya Leces, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo dibobol pada Sabtu (3/12), pukul 04.50. Dalam waktu lima menit saja, uang Rp 380 juta raib. Pelakunya satu orang, menggunakan penutup kepala dan bertopi.

PROBOLINGGO, Radar Bromo – Pimpinan BNI Kantor Cabang Probolinggo Sri Wijayanti memastikan, pembobolan mesin ATM BNI di Jalan Raya Leces merupakan tindak perusakan atau vandalisme. Pihaknya pun telah bekerja sama dengan pihak berwajib untuk mengungkap kasus perusakan itu.

“Dapat kami sampaikan bahwa telah terjadi tindak perusakan atau vandalisme terhadap mesin ATM kami yang berlokasi di Jalan Raya Leces, Probolinggo, pada Sabtu, 3 Desember 2022,” tuturnya melalui rilis yang disampaikannya, tadi malam.

Demi mengungkap pelaku perusakan itu, pihaknya menurut Sri, terus bekerja sama dengan pihak berwajib. Dia pun mengimbau agar nasabah selalu mengecek kondisi ATM sebelum melakukan transaksi.

ATM BNI di Leces Dibobol, Rp 380 Juta Amblas

Tujuannya, untuk menghindari berbagai tindakan yang tak bertanggung jawab. Nasabah pun dapat mengoptimalkan channel-channel digital lainnya, termasuk BNI Mobile Banking.

Baca Juga:  Tangkapan Ikan Nelayan di Kab Pasuruan Turun pada 2020

Sebagai informasi, mesin ATM BNI di pinggir Jalan Raya Leces, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo dibobol pada Sabtu (3/12), pukul 04.50. Dalam waktu lima menit saja, uang Rp 380 juta raib. Pelakunya satu orang, menggunakan penutup kepala dan bertopi.

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru