KADEMANGAN, Radar Bromo – Perbaikan drainase di Terminal Bayuangga Kota Probolinggo urung digarap tahun lalu. Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Jatim Kemenhub RI hanya melakukan pemeliharaan.
Tahun lalu, BPTD sempat memperbaiki atap menuju Kantor UPT Terminal. Ada juga peninggian atap di jalan masuk bus, pemeliharaan papan nama terminal, serta drainase di dekat pos siaran keberangkatan bus. Rencananya, juga ada perbaikan landasan terminal.
Kepala UPT Terminal Bayuangga Budi Harjo mengatakan, drainase terminal tidak sempat tergarap. Karena keterbatasan anggaran, BPTD hanya menggarap perbaikan drainase di dekat pos siaran.
Menurutnya, akhir tahun kemarin, BPTD sempat meninjau Terminal Bayuangga. Mereka berjanji akan memperbaiki drainase dan landasan bus. Aspal landasan sudah rusak, sehingga ketika hujan air dipastikan menggenang.
“Tahun lalu cuma pemeliharaan kecil. Tapi, BPTD berjanji tahun ini bisa digarap. Tidak hanya drainase terminal, tapi landasan bus juga. Karena memang rusak dan tergenang saat hujan,” ungkapnya.
Budi mengaku berharap rencana perbaikan drainase dan landasan bus tidak lagi meleset seperti tahun lalu. Pihaknya hanya bisa mengusulkan. Realisasinya tergantung anggaran dari Kemenhub RI.
Apalagi, setiap tahunnya usulan perbaikan tidak hanya dari Terminal Bayuangga. Pihaknya harus bersaing dengan terminal tipe A lain. Seperti Terminal Arjosari Malang, Terminal Bungurasih Surabaya, atau Terminal Pandaan.