KADEMANGAN, Radar Bromo – Setelah seharian beraktivitas, Faisol, 40, beristirahat di ruang tamu rumahnya. Belum sempat terlelap, ia dikagetkan dengan suara ledakan dari ruang tengah.
Minggu (9/10), dini hari, rumah korban di Perumahan Pilang Permai, Kelurahan Pilang, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, pun terbakar. Syukur, Faisol yang tinggal seorang diri selamat. Namun, atap dan sejumlah barang-barangnya habis dilalap api.
Faisol mengaku, saat itu tengah beristirahat di ruang tamu. Tiba-tiba terdengar ledakan dari ruang tengah. Setelah dicek, ternyata kompresor yang disimpan di ruang tengah mengeluarkan api.
Korban keluar rumah. Meminta pertolongan warga sambil membunyikan kentongan. Ternyata api semakin membesar. Asap membubung. Syukur terikannya berhasil membangunkan warga. Mereka keluar rumah dan berusaha membantu korban.
Di antara warga juga ada yang menghubungi Polsek Kademangan dan Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Satpol PP Kota Probolinggo. “Sehari-hari saya tinggal sendirian. Istri kerja di Singapura. Rumah saya ini sudah tua. Waktu terdengar ledakan, diikuti plafon berjatuhan. Kalau kerugian masih belum tahu,” ujarnya ketika ditemui di rumahnya.
Sekitar pukul 01.15, dua unit mobil damkar tiba di lokasi kejadian. Begitu juga dengan sejumlah Anggota Polsek Kademangan. Pemadaman berlangsung sekitar 30 menit. Api berhasil padam sekitar pukul 02.00.
Namun, karena kayu rumah sudah rapuh dan sebagian besar barang mudah terbakar, ruang tamu, ruang keluarga, dan ruang dapur ludes. Hanya tersisa kamar tidur di sisi utara.