WONOASIH, Radar Bromo– Peredaran minuman keras (miras) di Kota Probolinggo patut menjadi perhatian. Sejauh ini, masih sering ditemukan pemuda berpesta miras. Seperti ditemukan Polres Probolinggo Kota.
Sabtu (25/2) malam, anggota Polres Probolinggo Kota melakukan patroli. Memburu kendaraan bermotor berknalpot brong dan mencegah terjadinya balap liar. Ketika memasuki Jalan Raya Lumajang, anggota menemukan tiga pemuda mabuk.
Tiga pemuda itu berasal dari Kelurahan Kedungasem, Kecamatan Wonoasih. Mereka kedapatan sedang berpesta minuman keras berupa arak di batas Kota Probolinggo. Mereka pun diamankan. Begitu juga dengan motornya, karena berknalpot brong.
Patroli dilakukan mulai pukul 21.00. Sasarannya titik keramaian dan lokasi yang sering jadi tempat nongkrong. Mulai dari Jalan Panglima Sudirman, Jalan Suroyo, Jalan DI Panjaitan, dan Alun-alun Kota Probolinggo.
AKP Mugi, perwira pengawas (pawas) dalam kegiatan ini mengatakan, patroli melibatkan unsur gabungan dari Satlantas dan Samapta. Ketika berpatroli di Jalan Raya Lumajang, mereka mendapati ketiga pemuda itu sedang duduk-duduk di bahu jalan.
Pihaknya mendapati tiga motor milik tiga pemuda ini tidak sesuai standar. Petugas lantas menanyakan alasan mereka berada di tempat itu. Mereka menjawab hanya nongkrong.
Curiga, petugas mengambil botol air mineral berukuran 600 mililiter yang ada ditengah-tengah mereka. Ternyata isinya bukan air mineral. Melainkan miras jenis arak.
“Pengakuan mereka, miras itu tidak beli. Tapi, dikasih temannya asal Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo. Namun, temannya ini tidak ikut nongkrong bersama mereka,” ujar Kapolsek Tongas ini.
Kasi Humas Polres Probolinggo Kota Iptu Zainullah menyebutkan, ketiga pemuda itu sempat dibawa ke Mapolres Probolinggo Kota. Mereka sempat dihukum dengan push up. Selanjutnya, diminta membuat surat pernyataan disaksikan orang tuanya.
“Mereka diminta tidak mengulangi perbuatannya. Usai membuat surat pernyataan, mereka diperbolehkan pulang. Motornya sudah diambil usai mereka diminta mengubah sesuai standar,” jelas Zainullah. (riz/rud)