25 C
Probolinggo
Saturday, June 3, 2023

Taman Panggungrejo Digarap, Sarana dan Fasilitasnya Juga DIsiapkan

PASURUAN, Radar Bromo – Masyarakat bisa segera menikmati Taman Panggungrejo. Pemkot Pasuruan sudah merencanakan pembangunan lanjutan taman tersebut pada 2023 ini. Taman Panggungrejo akan menambah luas ruang terbuka hijau (RTH) di Kota Pasuruan.

Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Pertamanan Kota Pasuruan Samsul Rizal menyebutkan, sudah ada alokasi anggaran sekitar Rp 600 juta untuk proyek lanjutan Taman Panggungrejo. Pembangunan taman itu dikerjakan bertahap dan bisa selesai tahun ini.

”Yang kemarin baru sebatas penyiapan lahan dan gapura. Kelanjutannya direalisasikan tahun ini,” bebernya.

Menurut Rizal, masih banyak fasilitas yang perlu dilengkapi di taman yang dibangun di atas lahan seluas 2.000 meter persegi tersebut. Meliputi taman bermain, pagar, serta pepohonan yang berfungsi menambah keasrian taman. Prosesnya tinggal lelang.

Baca Juga:  Lima Taman di Kota Pasuruan Dilengkapi 30 CCTV, Termasuk Taman Lansia

”Begitu selesai, pekerjaan di lapangan bisa dimulai,” ungkapnya.

Rizal menambahkan, bila Taman Panggungrejo rampung, setidaknya proporsi luasan ruang terbuka hijau di kota akan bertambah. Selama ini, luas RTH di kota belum cukup proporsional. Terutama bila mengacu UU Nomor 26/2007 tentang Penataan Ruang. Minimal RTH 20 persen dari luas wilayah. Sekarang luasan RTH kota 24 persen.

”Jadi, selain menyediakan taman di kawasan utara, Taman Panggungrejo ini juga kami harapkan bisa meningkatkan proporsi luasan RTH secara keseluruhan,” pungkasnya. (tom/far)

PASURUAN, Radar Bromo – Masyarakat bisa segera menikmati Taman Panggungrejo. Pemkot Pasuruan sudah merencanakan pembangunan lanjutan taman tersebut pada 2023 ini. Taman Panggungrejo akan menambah luas ruang terbuka hijau (RTH) di Kota Pasuruan.

Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Pertamanan Kota Pasuruan Samsul Rizal menyebutkan, sudah ada alokasi anggaran sekitar Rp 600 juta untuk proyek lanjutan Taman Panggungrejo. Pembangunan taman itu dikerjakan bertahap dan bisa selesai tahun ini.

”Yang kemarin baru sebatas penyiapan lahan dan gapura. Kelanjutannya direalisasikan tahun ini,” bebernya.

Menurut Rizal, masih banyak fasilitas yang perlu dilengkapi di taman yang dibangun di atas lahan seluas 2.000 meter persegi tersebut. Meliputi taman bermain, pagar, serta pepohonan yang berfungsi menambah keasrian taman. Prosesnya tinggal lelang.

Baca Juga:  Satgas Pastikan Tak Ada Klaster Pilwali Pasuruan

”Begitu selesai, pekerjaan di lapangan bisa dimulai,” ungkapnya.

Rizal menambahkan, bila Taman Panggungrejo rampung, setidaknya proporsi luasan ruang terbuka hijau di kota akan bertambah. Selama ini, luas RTH di kota belum cukup proporsional. Terutama bila mengacu UU Nomor 26/2007 tentang Penataan Ruang. Minimal RTH 20 persen dari luas wilayah. Sekarang luasan RTH kota 24 persen.

”Jadi, selain menyediakan taman di kawasan utara, Taman Panggungrejo ini juga kami harapkan bisa meningkatkan proporsi luasan RTH secara keseluruhan,” pungkasnya. (tom/far)

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru