29.8 C
Probolinggo
Tuesday, May 30, 2023

Mendadak Tes Urine Sopir dan Kondektur Bus yang Masuk Terminal Pandaan

PANDAAN, Radar Bromo – Petugas gabungan tiba-tiba mencegat seluruh bus angkutan yang masuk ke Terminal Pandaan, Sabtu (24/12). Semua penumpang tetap berada di dalam kendaraan. Sopir dan kondektur yang diminta segera turun.

Satu per satu mereka dites urine. Pemeriksaan bertujuan memastikan keselamatan dan kelancaran lalu lintas. Terutama, menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Penumpang angkutan umum cenderung meningkat selama libur panjang.

Kasatresnarkoba Polres Pasuruan AKP Slamet Wahyudi mengatakan, tes urine dilakukan untuk mengetahui bahwa para sopir bebas dari penggunaan narkoba. Mengingat, saat ini bus antarkota dan angkutan umum lain banyak digunakan untuk liburam panjang.

”Sehingga bisa diantisipasi apabila dikhawatirkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Misalnya kecelakaan lalu lintas,” katanya.

Baca Juga:  Kesiapan Terminal Bayuangga dan Pandaan selama Arus Mudik-Balik Lebaran

Slamet menambahkan, pemeriksaan dilakukan oleh petugas gabungan. Di antaranya, Satlantas, Sie Dokkes, dan Satnarkoba Polres Pasuruan. Dalam dua jam, tes urine dilakukan secara acak terhadap 15 sopir dan kondektur. Hasilnya? Tidak ditemukan sopir maupun kondektur yang positif narkoba.

”Hasilnya negatif semua,” ungkap Slamet.

PANDAAN, Radar Bromo – Petugas gabungan tiba-tiba mencegat seluruh bus angkutan yang masuk ke Terminal Pandaan, Sabtu (24/12). Semua penumpang tetap berada di dalam kendaraan. Sopir dan kondektur yang diminta segera turun.

Satu per satu mereka dites urine. Pemeriksaan bertujuan memastikan keselamatan dan kelancaran lalu lintas. Terutama, menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Penumpang angkutan umum cenderung meningkat selama libur panjang.

Kasatresnarkoba Polres Pasuruan AKP Slamet Wahyudi mengatakan, tes urine dilakukan untuk mengetahui bahwa para sopir bebas dari penggunaan narkoba. Mengingat, saat ini bus antarkota dan angkutan umum lain banyak digunakan untuk liburam panjang.

”Sehingga bisa diantisipasi apabila dikhawatirkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Misalnya kecelakaan lalu lintas,” katanya.

Baca Juga:  Jalan Sudah Rampung, Upayakan Perbaikan Ruko Terminal Pandaan

Slamet menambahkan, pemeriksaan dilakukan oleh petugas gabungan. Di antaranya, Satlantas, Sie Dokkes, dan Satnarkoba Polres Pasuruan. Dalam dua jam, tes urine dilakukan secara acak terhadap 15 sopir dan kondektur. Hasilnya? Tidak ditemukan sopir maupun kondektur yang positif narkoba.

”Hasilnya negatif semua,” ungkap Slamet.

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru