25.5 C
Probolinggo
Wednesday, March 29, 2023

Tak Ada Anggaran Perbaikan 23 Bak Truk Sampah Bolong

BANGIL, Radar Bromo – Jumlah bak truk sampah atau kontainer sampah yang dimiliki Pemkab Pasuruan, cukup banyak. Mencapai 160 unit. Namun, banyak yang fungsinya kurang maksimal. Tercatat, ada 23 unit yang sudah bolong-bolong.

Kepala Dinas Lingkungan Hdup (DLH) Kabupaten Pasuruan Heru Ferianto mengatakan, DLH memiliki 160 bak truk sampah. Sebagian di antaranya dalam keadaan rusak. Butuh diperbaiki.

Katanya, ada sekitar 23 bak truk sampah kini bolong-bolong. Sejauh ini belum diperbaiki karena terkendala anggaran. Pihaknya hanya bisa melakukan penanganan darurat. Yakni, menggunakan jaring dan tripleks. “Agar tetap bisa digunakan,” ujarnya.

Peremajaan bak truk sampah memang tidak murah. Satu unit bisa menghabiskan jutaan rupiah. Seperti pada 2021. Perbaikan belasan kontainer sampah butuh anggaran sekitar Rp 200 juta.

Baca Juga:  BOR RS Rujukan di Kab Pasuruan Penuh, Ini Kata Bupati

Dalam Perubahan APBD 2022, kata Heru, belum ada anggaran untuk memperbaiki bak truk sampah. Namun, pihaknya akan berusaha memperbaikinya tahun depan. Anggaran yang akan diajukan sekitar Rp 200 juta. “Seandainya memungkinkan dan anggaran tersedia, kami akan upayakan tahun depan bisa dibenahi,” ujarnya. (one/rud)

BANGIL, Radar Bromo – Jumlah bak truk sampah atau kontainer sampah yang dimiliki Pemkab Pasuruan, cukup banyak. Mencapai 160 unit. Namun, banyak yang fungsinya kurang maksimal. Tercatat, ada 23 unit yang sudah bolong-bolong.

Kepala Dinas Lingkungan Hdup (DLH) Kabupaten Pasuruan Heru Ferianto mengatakan, DLH memiliki 160 bak truk sampah. Sebagian di antaranya dalam keadaan rusak. Butuh diperbaiki.

Katanya, ada sekitar 23 bak truk sampah kini bolong-bolong. Sejauh ini belum diperbaiki karena terkendala anggaran. Pihaknya hanya bisa melakukan penanganan darurat. Yakni, menggunakan jaring dan tripleks. “Agar tetap bisa digunakan,” ujarnya.

Peremajaan bak truk sampah memang tidak murah. Satu unit bisa menghabiskan jutaan rupiah. Seperti pada 2021. Perbaikan belasan kontainer sampah butuh anggaran sekitar Rp 200 juta.

Baca Juga:  Dispendukcapil Kab Pasuruan Ajukan 50 Ribu Blangko E-KTP ke Pusat

Dalam Perubahan APBD 2022, kata Heru, belum ada anggaran untuk memperbaiki bak truk sampah. Namun, pihaknya akan berusaha memperbaikinya tahun depan. Anggaran yang akan diajukan sekitar Rp 200 juta. “Seandainya memungkinkan dan anggaran tersedia, kami akan upayakan tahun depan bisa dibenahi,” ujarnya. (one/rud)

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru